PT Ultrajaya

Sejarah PT Ultrajaya


PT. Ultrajaya Milk Industry and Trading Company merupakan perusahaan multinasional yang memproduksi minuman yang bermarkas di Padalarang, Kab. Bandung, Indonesia. Beralamat di Jln. Raya Cimareme 131, Padalarang, Kab. Bandung. Perusahaan ini awalnya merupakan industri rumah tangga yang didirikan pada tahun 1958, kemudian menjadi suatu entitas perseroan terbatas pada tahun 1971. Perusahaan ini merupakan pioner di bidang industri minuman dalam kemasan di Indonesia, dan sekarang memiliki mesin pemroses minuman tercanggih se-Asia Tenggara.
Pada awalnya perusahaan yg berawal dari sebuah rumah di Jln. Tamblong Dalam, Bandung, ini hanya memproduksi susu. Namun seiring perkembangannya, dia juga memproduksi juice dalam kemasan bermerek Buavita dan Gogo serta memproduksi Teh Kotak, Sari Asem Asli dan Sari Kacang Ijo. Sejak tahun 2008 merek Buavita dan Gogo dibeli oleh PT. Unilever Indonesia Tbk. sehingga PT. Ultrajaya Milk Industry Tbk. bisa kembali ke bisnis utamanya, yaitu produksi susu. Perusahaan yang didirikan oleh Ahmad Prawirawidjaja ini, seorang pengusaha Tionghoa yg sudah bermukim di Bandung, sekarang dikomandani oleh generasi kedua, yaitu Sabana Prawirawidjaja, dan siap-siap diteruskan kepada generasi ketiga, Samudera Prawirawidjaja.
PT. Ultrajaya Milk Industry Tbk. menggunakan sistem komputerisasi yang sudah terintegrasi, yaitu SAP, sejak tahun 2002. Bahkan perusahaan ini merupakan salah satu rujukan implementor SAP yang dinilai cukup sukses di dalam mengadopsi hampir semua modul SAP.

Klasifikasi Industri

Berdasarkan tahapan produksi: Industri Hilir= karena pegolahaannya dari susu sapi perah dari susu perasan hewan sapi diolah menjadi susu kemasan
Berdasarkan hasil produksi: Industri Berat=  Penggunaan teknologinya sudah memadai
Berdasarkan tenaga kerja: Industri besar= Jumlah tenaga kerjanya sudah banyak dan pemansarannya sudah luas
Berdasarkan lokasi: Industri yang berorientasi pada pengolahan: karena dekat lahan pertanian yang menghasilkan buah, susu segar, dan teh yang berkualitas
Berdasarkan bahan baku: Industri ekstraktif= Karena pengambilannya langsung dari alam
Berdasarkan cara pengorganisasian: Industri besar= mempunyai modal yang besar dan alat teknologi pemrosesan yang bagus

Proses Produksi

Untuk proses produksi  PT. Ultrajaya Milk Industry termasuk dalam proses pruduksi produksi yang dilakukan terus menerus (continuous product). Untuk proses produksi  PT. Ultrajaya Milk Industry termasuk dalam proses pruduksi produksi yang dilakukan terus menerus (continuous product)
Faktor yang mempengaruhi lokasi Pt. Ultrajaya:
Dekat Lahan pertanian yang menghasilkan buah, susu segar, dan teh yang berkualitas.
Pengolahan bahan mentah produk pertanian mempersyaratkan tidak terlalu jauh dari pabrik pengolahan karena sifat produk yang mudah rusak.

Faktor pendorong dibangunnya Pt UltraJaya

Jumlah penduduk yang besar dan potensi konsumsinya terhadap produk yang berkualitas.
Potensi pasar yang luas mengingat membaiknya pendapatan
Berperan dalam memperbaiki kualitas gizi dan kualitas hidup
konsumsi susu yang belum tinggi jika dibanding negara maju
Faktor Penghambat PT Ultrajaya:
Perlu sosialisasi manfaat susu, dikarenakan masih ada asumsi orang Indonesia bahwa minum susu menggemukan badan
Masih butuh dukungan impor bahan baku susu mengingat produksi susu yang rendah  dikarenakan masih sedikitnya peternakan sapi di Indonesia
Produksi susu sapi perah per ekor per hari yang lebih rendah dibanding sapi perah di luar negeri
Dampak
Meningkatkan kesempatan tenaga kerja dalam industri.
Memberikan manfaat ganda dengan menggiatkan industri peternakan, transportasi dan juga industri pengemasan.
Meningkatkan kualitas gizi masyarakat.

Peran Pemerintah

Makin mendorong peran serta masyarakat melakukan usaha berternak sapi perah dan memperbaiki kualitas sapi perah
Memberikan kemudahan dan kesempatan berusaha sehingga menimbulkan industri kecil rumah tangga yang menghasilkan produk kreatif lainnya seperti seperti permen susu, tahu susu, kerupuk susu
Mendorong kegiatan berkoperasi bagi para peternak untuk tergabung dalam koperasi untuk memberikan perlindungan harga dan juga tempat penyimpanan susu secara bersama.


No comments:

Post a Comment

Kepercayan, sistem pemerintahan Bangsa inca, Bangsa Maya, bangsa Aztec dan peradaban india kuno

1   Kepercayaan dan sistem pemerintahan Bangsa Inca, bangsa maya dan bangsa Aztec Kepercayaan Bangsa Inca: Masyarakat Inca perca...